Breaking

Tampilkan postingan dengan label amaliyah. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label amaliyah. Tampilkan semua postingan

Jumat, 17 Februari 2023

Februari 17, 2023

Zona Pakir dan Rute di Area Resepsi Puncak Satu Abad NU Kabupaten Garut

Rapat Panitia menjelang peringatan Harlah Satu Abad NU di SOR Ciatel.


Garut. Panitia 1 (Satu) abad Nahdlatul Ulama Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Garut secara resmi mengeluarkan sejumlah informasi penting dalam pelakasanaan puncak hari lahirnya Nahdlatul Ulama yang ke 100 di SOR Ciatel, 19 februari mendatang. 


Baca Juga: http://www.nugarut.or.id/2023/02/berikut-rundown-lengkap-acara-resepsi.html


Informasi ini sudah falid dan sudah ditetapkan setelah dilakukan rapat bersama dengan sejumlah instansi baik Kapolres, Dandim, Pemerintah maupun pihak lainnya yang ikut menyukseskan resepsi akbar 1 abad NU di Kabupaten Garut.


Ada sejumlah informasi yang perlu diketahui oleh jamaah, mulai dari zona parkir, hingga titik transit. Sebab, informasi ini dinilai sangat penting bagi jamaah yang akan hadir dalam puncak 1 abad NU di SOR Ciatel.


Berhubung estimasi massa yang akan banyak, maka dibutuhkan pengkondisian ketat akses masuk dan parkir. Untuk kantong parkir terbagi dalam 2 zona. Zona 1 akan ditempati oleh para tamu undangan VIP yang akan ditempatkan dibebrapa lokasi diantaranya Dishub, Organda, Dinkes, PMI, Dispora, dan sepanjang Jl. Aruji.


Baca Juga: http://www.nugarut.or.id/2023/02/141-pelaku-usaha-turut-ramaikan.html


Sedangkan bagi para Jamaah Nahdliyyin se-kabupaten Garut akan menempati parkir Zona 2 yang berlokasi di SMKN 2 Garut, sepanjang Jl. Merdeka dan area STAI Al Musadadiyah.

 

Menurut informasi yang kami himpun dari pertemuan antara Panitia Satu Abad NU dengan Satlantas Polres Garut yang digelar di gedung Satlantas pada Kamis (16/02/23) kemarin, telah memuat beberapa kebijakan diantaranya:


  • Rekayasa Lalin dalam rangka Puncal 1 Abad NU di Kab. Garut yang dipusatkan di RAA Adiwijaya di bawah Pengendalian Satlantas Polres Garut;
  • Pemblokiran dibeberapa Titik diantaranya : 1. Perempatan Jl.  Aruji - Jl. Merdeka (Goreng Ayam Melky). 2. Pertigaan Jl. Merdeka - Jl. Sudirman;
  • Penjagaan di Pertigaan Aruji - Proklamasi,  Pertigaan Jl. Suherman - Proklamasi, dan Bundaran depan SMK2;
  • Jalur masuk diarahkan satu Pintu yaitu dari jalur Pertigaan Jl. Merdeka - Sudirman;
  • Jalur Pulang diarahkan melalui jalur Perempatan Merdeka - Aruji;
  • Ditiap Titik Mohon ada personil panitia yang ditugaskan untuk memudahkan Komunikasi;
  • Pengaturan Parkir diserahkan sepenuhnya kepada Panitia didampingi tim pengamanan Polres dan Dishub;
  • Terkait pengamanan pusat keramaian, Polres Garut menyerahkan sepenuhnya kepada pihak Panitia dan Bag ops Polres Garut.


Polres Garut juga sudah memerintahkan kepada 33 Polsek untuk melaksanakan pengawalan rombongan MWC NU menuju RAA Adiwijaya.


Informasi penting bagi para Nahdliyyin yang akan hadir di acara Satu Abad NU di SOR Ciatel, paniti menghimbau untuk tidak membawa bendera kecuali NU dan Merah Putih.


Pewarta: M.Y.A Sastradimadja


Baca Juga: http://www.nugarut.or.id/2023/02/pcnu-kabupaten-garut-instruksikan.html

Kamis, 16 Februari 2023

Februari 16, 2023

Adakan Pembinaan Organisasi, Cara PAR NU Teureup Peringati Isra Miraj dan Harlah Satu Abad Nahdlatul Ulama



Garut. Dalam rangka memperingati Isra Miraj Nabi Muhammad Shalallahu ‘alaihi wa sallam sekaligus satu abad Nahdlatul Ulama (NU), Pengurus Anak Ranting Nahdlatul Ulama (PAR NU) Kampung Teureup Banyuresmi menggelar kegiatan pembinaan organisasi di Masjid Al Jafar, pada Rabu (15/02/23) malam. 


Baca Juga: http://www.nugarut.or.id/2023/02/berikut-rundown-lengkap-acara-resepsi.html


Kegiatan pembinaan organisasi ini dihadiri ketua Tanfidziyah Majelis Wakil Cabang (MWC) NU  KH. Asep Ishaq Solih, M. Ag., sekaligus menjadi narasumber pada kegiatan ini. Turut juga dihadiri seluruh pengurus PAR NU Kp. Teureup Desa Sukakarya Kecamatan Banyuresmi.


Dalam pemaparannya, peringatan Isra Mi’raj merupakan tradisi yang kental di kalangan kaum muslimin tak terkecuali juga umat Nahdliyyin di Kecamatan Banyuresmi. Di mana peringatan tersebut diharapkan tidak hanya ritual tahunan semata, akan tetapi momentum agar sebagai umat untuk senantiasa mempertebal keimanan kepada Allah Subhanahu wa ta’ala.


Baca Juga: http://www.nugarut.or.id/2023/02/141-pelaku-usaha-turut-ramaikan.html


Lebih lanjut KH. Asep menyampaikan betapa pentingnya rasa berbagi dan perhatian terhadap sesama saudara muslim terutama terhadap masyarakat dan tetangga. 


Dirinya berharap, kegiatan ini dapat menjadi motivasi seluruh Pengurus dan Jama'ah Nahdliyyin Kampung Teureup agar selalu mempunyai prinsip dalam menjalankan kehidupan sehari-hari.


"Dengan Memperingati Isro ' Mi'roj Nabi Muhamad SAW, menjadi motivasi seluruh Penguru agar memilki prinsip dalam menjalankan kehidupan sehari-hari, serta memiliki sikap dalam berorganisasi untuk melaksanakan amaliyah ajaran islam menurut faham Aqidah Ahlu Sunah Waljama'ah annahdliyyah," tutupnya.


Di akhir, KH. Asep selaku ketua Tanfidziyah MWC NU Banyuresmi juga mengajak kepada seluruh Nahdliyyin Kecamatan Banyuresmi untuk berbondong-bondong mengahadiri resepsi puncak Satu Abad NU yang akan dilaksanakan PCNU Kabupaten Garut di SOR Ciatel pada 19 Februari mendatang.


Sekedar informasi, pembinaan organisasi ini merupakan program kerja PAR NU Kp. Teureup yang sudah rutin dilaksanakan setiap satu bulan sekali.


Pewarta: M.Y.A Sastradimadja


Baca Juga: http://www.nugarut.or.id/2023/02/mwc-nu-tarogong-kidul-selenggarakan.html

Selasa, 14 Februari 2023

Februari 14, 2023

Berikut Rundown Lengkap Acara Resepsi Puncak Satu Abad NU Yang Akan Diselenggarakan PCNU Garut di SOR Ciatel





Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Kabupaten Garut akan melaksanakan Resepsi Puncak Satu Abad Nahdlatul Ulama (NU). 

Berikut daftar acara Resepsi Puncak Satu Abad NU yang akan diselenggarakan di SOR Ciatel pada 19 Februari 2023.





Berdasarkan informasi dari yang dihimpun dari panitia, pada tanggal 19 Februari 2023 pukul 07.00 sampai 12.00 akan diisi dengan berbagai acara seperti, ijazah kubro, kreasi seni, simbolisasi, dan penghargaan bagi warga Nahdliyyin yang berprestasi.


Setelah matahari terbit, pukul 07.20 sampai 10.40 resepsi puncak dimulai dengan berbagai tampilan, dilanjutkan dengan istighosah kubro, sambutan-sambutan mulai dari ketua PCNU, Bupati hingga Wakil Gubernur Jawa Barat, dan akan ditutup dengan undian door prize yang fantastis.


Baca Juga: http://www.nugarut.or.id/2023/02/mwc-nu-tarogong-kidul-selenggarakan.html


Adapun Rundown lengkap acara  Resepsi Puncak Satu Abad NU di kabupaten Garut adalah sebagai berikut:


Waktu

Acara

Pelaksana

07.00 07.30

Pre Opening

 

 

Persiapan

07.30 09.40

Penampilan Kreasi Seni

 

07.30 07.45

1. Marching Band

Ponpes Fauzan Sukaresmi

07.45 08.00

2. Lalaran Alfiyah Ibnu Malik

Ponpes Fauzan Sukaresmi

08.00 08.20

3. Pencak Silat

PC PAGAR NUSA

08.20 08.35

4. Perempuan Aswaja

PC MUSLIMAT NU

08.35 08.50

5. Hadroh

PC IPNU

08.50 09.10

6. Parade Qiro’ah

JQH NU

09.10 09.50

Pembagian Hadiah

 

09.15 09.25

1. Kejuaraan LDNU (Lomba Dakwah)

PC LDNU

09.25 09.35

2. Kejuaraan FATAYAT NU

PC FATAYAT

 

(Pasanggiri Pupuh)

 

09.35 09.50

3. Kejuaraan IPNU

PC IPNU

 

(Lomba Photography)

 

 

09.00 09.55

Opening Ceremony

Tari Riang Gembira Menyambut satu abad NU

PAUD Mentari 111 Karangpawitan

RA Al Hikmah 2 Cidadap Sindanggalih TK NU Siti Hajar Karangpawitan

09.50 10.00

Pembukaan

 

10.00 10.10

Menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya, Yalal Wathan

dan Mars Satu Abad NU

Paduan Suara Uniga

10.10 10.15

Pembacaan Ayat Suci Al-Qur’an dan Shalawat Nabi

Ust. Ace Syafi’i

 

Istighotsah

Mustasyar PCNU Garut

10.15 10.25

Laporan Ketua Pelaksana

Dr. Ir. H. Abdusy Syakur Amin, M.Eng

 

Sambutan

 

10.25 10.35

1. Ketua Tanfidziyah PCNU Kab. Garut

KH. Drs. Atjeng Abdul Wahid

 

2. Bupati Garut

H. Rudi Gunawan, S.H., M.H., M.P

10.35 10.45

3. Wakil Gubernur Jawa Barat

H. Uu Ruzhanul Ulum, SE.

10.45 11.00

Penyerahan Sertifikat (ATR BPN)

PCNU GARUT

 

11.00 13.17

Drama Kolosal perjalanan Panjang satu Abad Nahdlatul Ulama

 

SMA Ma’arif Banyuresmi

 

Piagam pengharagaan

Para Muasis NU Kabupaten Garut

11.17 11.30

Do’a dan Penutupan

KH. Rd. Amin Muhyidin Maolani Rais Syuriah PCNU Garut

11.30 13.00

Undian Door Prize

Panitia


Pewarta: M.Y.A Sastradimadja


Baca Juga: http://www.nugarut.or.id/2023/02/pcnu-kabupaten-garut-instruksikan.html

Minggu, 12 Februari 2023

Februari 12, 2023

141 Pelaku Usaha Turut Ramaikan Kegiatan Expo UMKM NU Jelang Peringatan Satu Abad NU di Kabupaten Garut



Garut. Sebanyak 141 pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) turut meramaikan kegiatan Expo UMKM NU di Alun-alun Garut yang digelar oleh Lembaga Perekonomian Nahdlatul Ulama (LPNU) dan Lembaga Pengembangan Pertanian Nahdlatul Ulama (LPPNU) dalam rangka memeriahkan Satu Abad NU di Kabupaten Garut yang akan dihelat di SOR Ciatel pada 19 Februari mendatang.


Baca Juga: http://www.nugarut.or.id/2023/02/mwc-nu-tarogong-kidul-selenggarakan.html


Kegiatan yang digelar dari tanggal 09 sampai 12 Februari 2023 tersebut mendapat dukungan dari beberapa pihak baik dari lingkungan Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama maupun Forkopimda Kabupaten Garut.


Menurut Rizal Taufik, sekretaris panitia gelaran Expo mengatakan, beberapa pihak baik sponsor maumpun pelakau UMKM merasa antusias dengan adanya kegiatan dalam rangka memeriahkan Satu Abad NU tersebut.


"Di Abad kedua ini, kita ingin terus mengembangkan potensi yang ada dan pembinaan yang berkelanjutan terhadap UMKM, agar ke depannya lebih bermanfaat terhadap masyarakat dan daerah," ujarnya saat ditemui tim media di lokasi, pada Minggu (12/02/23).


Baca Juga: http://www.nugarut.or.id/2023/02/pcnu-kabupaten-garut-instruksikan.html


Dijelaskan Rizal, kegiatan Expo UMKM NU dilaksanakan selain dalam rangka memeriahkan Satu Abad NU, juga sebagai momentum mengembangkan perekonomian di Kabupaten Garut.


"Selain dalam rangka Satu Abad NU, ini juga demi meningkatkan perkenomian di kabupaten Garut," tambahnya.


Selain pameran produk unggulan industri daerah, festival kuliner dan UMKM, Expo UMKM NU juga menampilkan kesenian budaya dari beberapa masyarakat se-kabupaten Garut.


Pewarta: M.Y.A Sastradimadja


Baca Juga: http://www.nugarut.or.id/2023/02/tunjuk-lpbh-nu-berikan-pendampingan.html

Februari 12, 2023

MWC NU Tarogong Kidul Selenggarakan Pelantikan di Alun-alun Garut

Rois Syuriah PCNU Garut sedang memandu prosesi pelantikan MWCNU Tarkid di Alun-alun Garut. (Dok. Istimewa)


Garut. Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWC) NU Kecamatan Tarogong Kidul (Tarkid) menyelenggarakan pelantikan anggota kepengurusan di Alun-alun Garut, pada Minggu (12/02/23) siang.


Baca Juga: http://www.nugarut.or.id/2023/02/pcnu-kabupaten-garut-instruksikan.html


Pelantikan tersebut dipandu langsung oleh Rois Syuriah Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Garut KH. Rd. Amin Muhyiddin Maolani.


Sebelum prosesi pelantikan dimulai, Rois Syuriah terlebih dahulu menanyakan kesiapan para pengurus.


"Apakan kalian siap untuk dilantik?," tanya Rois.


"Kami siap dilantik," jawab serentak. 


KH. Rd. Amin berpesan kepada seluruh pengurus MWC NU Tarkid agar selalu bergerak dan kompak dalam menjalankan roda organisasi NU ditingkat kecamatan.


“Mari kita menata niat. Dengan niat yang ikhlas untuk melanjutkan perjuangan para pendahulu. Kita malu dengan orang tua dulu yang tidak punya apa-apa, namun semangat berjuangnya luar biasa,” tuturnya.


Baca Juga: http://www.nugarut.or.id/2023/02/tunjuk-lpbh-nu-berikan-pendampingan.html


KH. Rd. Amin mengajak para pengurus untuk meneruskan apa yang menjadi kecintaan orang tua terkait hal-hal baik seperti berjuang di NU.


“Maka kecintaan orang tua kita jangan diputus. Kalau diputus kamu akan hilang dimasyarakat,” terangnya.


Sementara itu, H. Undang Abdul Jalil, S.Ag.  Ketua MWC NU Tarkid mengatakan, pihaknya akan bekerja keras untuk meningkatkan kinerja dan kualitas kader dalam setiap bidang.


"Dengan bersama, kita akan mampu membangun dan memperkokoh aqidah ahlussunnah wal jama’ah khususnya pada masyarakat Nahdliyin," tegasnya.


Turut hadir dalam acara pelantikan pengurus MWC NU Tarkid, Rois Syuriah PCNU, Sekretaris PCNU, Banom dan lembaga PCNU Kabupaten Garut.


Pewarta: M.Y.A Sastradimadja


Baca Juga: http://www.nugarut.or.id/2023/02/jelang-peringatan-satu-abad-nu-di-garut.html

Jumat, 10 Februari 2023

Februari 10, 2023

PCNU Kabupaten Garut Instruksikan Seluruh Pengurus, Pesantren hingga Mushala Hadiri Peringatan Satu Abad Nahdlatul Ulama



Garut. Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Garut menginstruksikan kepada seluruh pengurus NU, serta pengurus lembaga dan banom mulai Cabang hingga Anak ranting (Kampung) untuk menghadiri istighasah sdan puncak resepsi Hari Lahir NU pada 19 Februari 2023 mendatang.


Baca Juga: http://www.nugarut.or.id/2023/02/tunjuk-lpbh-nu-berikan-pendampingan.html


KH. Rd. Amin Muhyiddin Maolani menyatakan bahwa instruksi tersebut juga diberikan kepada seluruh pesantren, lembaga pendidikan, masjid, hingga musala di bawah naungan NU.


“Hari ini, saya menghimbau bahkan meminta kepada seluruh kantor NU dari Cabang hingga Anak ranting, pesantren dan banom dan lembaga untuk bisa hadir dipuncak harlah Satu Abad di SOR Ciatel untuk melakukan Istigasah,” katanya dalam keterangan video, pada Sabtu (10/02/23) malam.


KH. Rd. Amin menjelaskan, kegiatan istigasah tersebut bertujuan agar pertolongan Allah bisa terus menaungi Nahdlatul Ulama dalam peringatan Satu Abad dan memasuki Abad kedua.


“Istigasah ini dimaksudkan untuk keselamatan NU, Indonesia dan dunia, secara umum untuk keselamatan umat manusia seluruhnya,” ucapnya.


Baca Juga: http://www.nugarut.or.id/2023/02/ld-pcnu-kabupaten-garut-resmi-umum.html


Hal senada disampaikan Ketua Tanfidziyah PCNU Kabupaten Garut KH Drs Atjeng Abdul Wahid melalui keterangan video, pada Sabtu (10/02/23) tadi malam. 


"Diberitahukan kepada seluruh pengurus NU disemua lapisan kabupaten Garut, para 'alim Ulama, sesepuh ponpes, lembaga, banom se-kabupaten Garut ditunggu kehadirannya di SOR Ciatel pada Minggu 19 Februari 2023," himbaunya.


Istigasah yang menandai 1 Abad NU dan Abad Kedua itu akan dimulai pada tanggal 19 Februari 2023 atau bertepatan tanggal 28 Rajab 1444 hijriah.Untuk menambah kemeriahan acara, PCNU Garut akan memberikan beberapa hadiah yang cukup fantastis bagi pengurus, dan warga NU di lingkup kabupaten Garut yang berprestasi.


Pewarta: M.Y.A Sastradimadja


Baca Juga: http://www.nugarut.or.id/2023/02/jelang-peringatan-satu-abad-nu-di-garut.html

Februari 10, 2023

Tunjuk LPBH NU Berikan Pendampingan Hukum, Respon Cepat PCNU Garut Terhadap Penganiayaan 5 Pedagang Jaket



Garut. Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Garut merespon dengan cepat 5 (lima) pedagang jaket asal Garut yang mengalami penjarahan dan penganiayaan di Musi Rawas Utara Sumatera Selatan, pada Senin (06/02/23) kemarin.


Baca Juga: http://www.nugarut.or.id/2023/02/jelang-peringatan-satu-abad-nu-di-garut.html


PCNU menunjuk Lembaga Bantuan Hukum Nahdlatul Ulama (LBH NU) kabupaten Garut untuk memberikan pendampingan hukum bagi kelima warga Garut yang telah mengalami kerugian moril dan materiil tersebut. 


Seperti yang dilansir harapanrakyat, Yudi Nugraha Lasminingrat selaku A'wan PCNU mengatakan, tak terima warganya dituduh penculik dan malah diamuk massa.


Yudi Nugraha yang juga sebagai ketua Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) menegaskan bahwa kejadian tersebut ada unsur kekerasan dan penjarahan. Sehingga tidak cukup dengan perdamaian.


“Saya sebagai Ketua Kadin Garut, tidak terima pengusaha kecil kami diperlakukan seperti itu. Dituduh sebagai penculik, mobilnya dirusak massa, dan barang dagangannya dijarah,” Tegas Yudi, Kamis (9/2/2023).


Yudi juga mengatakan bahwa di momen satu Abad ini, NU harus selalu menjadi garda terdepan bagi masyarakat tertindas.


"Apalagi saat ini kita sedang merayakan satu abad NU, kberadaan NU justru harus selalu ada di tengah-tengah masyarakat, NU harus menjadi organisasi yang dibutuhkan oleh masyarakat," jelasnya.


Sementara itu, Mi'raj Gumbira, S.H., M.H mengatakan bahwa proses hukum seperti ini tidak mudah diselesaikan. Selain itu, juga biasanya tak bisa dilakukan Restorative Justice.


Pihaknya sedang mendalami perkara penganiayaan dan penjarahan terhadap 5 pedagang jaket asal Garut tersebut.


Mi'raj juga menyebut, pihaknya sedang mengurus berkas sebagai kuasa hukum bagi para Korban.


"Kebetulan juga merka ini adalah warga Nahdliyyin dan kami harus membelanya," kata Mi'raj saat ditemui tim media di Caffe Plagio, Jl. Raya Samarang, Langensari, Kec. Tarogong Kaler, pada Sabtu (10/02/23) malam.


Mi'raj menilai Aparat dan pemerintah setempat terlalu gegabah menduga kelima warga Garut tersebut. Apalagi, penganiayaan tersebut melibatkan dua pihak antara warga dan Pemerintah setempat.


Mi'raj menjelaskan, pihaknya akan terus mengadvokasi dan mendorong proses hukum harus tetap berjalan. Ia menegaskan bahwa supremasi hukum harus ditegakkan, prinsipnya harus menganut asas keadilan, kepastian hukum dan asas kemanfaatan.


Selain menunjuk kuasa hukum dari PCNU, Yudi juga menunjuk kuasa Hukum dari pihak Kadin.


Baca Juga: http://www.nugarut.or.id/2023/02/ld-pcnu-kabupaten-garut-resmi-umum.html


Tim kuasa Hukum sedang berfoto dengan Dadang Wahyudin salah satu korban penganiayaan di Musi Rawas Utara, Sumsel. (Dok.Istimewa)

Seperti diketahui sebelumnya, telah terjadi penganiayaan dan penjarahan 5 pedagang jaket asal Garut di Musi Rawas Utara, Sumsel, Senin (6/2/2023) kemarin.


Kelima pedagang itu antara lain Yosef Mulyana, Lucki Wanda, Dadang Wahyudi, Taufiq Lubis dan Asep Erwin.


Dari kelima warga tersebut, 3 diantaranya sudah dievakuasi dari Sumsel ke kampung halaman di Garut. Sementara dua orang lainnya saat ini sedang mengurus proses kepulangannya ke Garut.


Mereka menjadi korban keberingasan massa, setelah teriakan seseorang yang menuduh sebagai penculik.


Editor: M.Y.A Sastradiamdja


Baca Juga: http://www.nugarut.or.id/2023/02/simak-rangkaian-dan-daftar-susunan.html